Siswa Juara "Dimakan" Dinosaurus



Ditulis oleh Tri Wahyudi, guru kelas IV.
 
Siswa kelas I sampai kelas V SD Juara Semarang melaksnakan kegiatan Field trip ke Ngrembel Asri, Gunungpati, Semarang, memperkenalkan kepada siswa-siswi, berinteraksi dengan berbagai hewan, tumbuhan, serta sekaligus rekreasi.



Dengan didampingi guru serta mendapatkan pengarahan saat pembelajaran, siswa mendapatkan gambaran tempat seperti apa yang akan dikunjungi, dengan demikian siswa-siwa mendapatkan gambaran dan berimajinasi. Sesampainya di lokasi siswa mendapatkan rute yang akan disambangi di damping guru, dengan lembar kerja yang telah disusun guru, siswa aktif untuk mulai mengeksplorasi tempat yang disambangi.




Siswa-siswi juga diberikan kesempatan untuk mengekspresikan apa yang telah dieksplorasi. Monyet, kuda, ular, kelinci, berbagai ikan, rusa, landak, marmot, dengan berayun, berlari dipapan titian, jembatan tali, meluncur diudara, flying fox, menelusuri lorong, berenang, menyelam. Ditaman dino yang disuasanakan hewan-hewan purba, anak-anakpun berimajinasi layaknya dikelilingi hewan purba yang siap menerkam.





Field trip kali ini merupakan pesiar (ekskursi) yang digunakan oleh para peserta didik untuk melengkapi pengalaman belajar tertentu dan merupakan bagian integral dari kurikulum sekolah. Dengan field trip sebagai metode belajar mengajar anak didik dibawah bimbingan guru mengunjungi tempat-tempat tertentu dengan maksud untuk belajar. Hal ini sangat sesuai untuk meningkatkan pembelajaran menulis deskripsi karena dengan mendekatkan objek belajar dengan siswa akan lebih memudahkan siswa untuk menuangkan ide-ide kedalam tulisan, gambar, serta dapat langsung berinteraksi dengan obyek yang dipelajari.




Dengan melaksanakan field trip diharapkan siswa dapat memperoleh pengalaman langsung dari objek yang dilihatnya, dapat turut menghayati tugas pekerjaan milik seseorang serta dapat bertanggung jawab. Mungkin dengan jalan demikian mereka mampu memecahkan persoalan yang dihadapi dalam pembelajaran. Selain itu dengan metode ini akan membuat siswa lebih nyaman dan senang ketika pembelajaran berlangsung dan dapat melatih siswa untuk menggunakan waktu secara efektif. Serta untuk memenuhi kebutuhan para peserta didik dalam pengembangan diri untuk menjadi pribadi yang mandiri dan cerdas.
Alhamdulillah lancar dan anak-anak serta guru senang.

0 Komentar